Perbaiki Rantai Sepeda Motor, Dua Pria Ditabrak Xenia di Beo Talaud

23 Jun 2021 - 20:06

MANADO, Humas Polda Sulut – Aldion Manambe, warga Desa Sambuara, dan Joner Mokodompis, warga Desa Bantik, Kabupaten Kepulauan Talaud, mengalami luka-luka akibat ditabrak mobil Daihatsu Xenia, pada Selasa (22/06/2021), sekitar pukul 17.00 WITA.

Kejadian bermula ketika kedua pria tersebut berboncengan sepeda motor Honda Supra Fit tanpa nomor polisi, dari arah Desa Rae menuju Desa Awit, Kecamatan Beo Utara.

Saat hendak melewati tanjakan, tiba-tiba rantai sepeda motor terlepas. Aldion yang mengendarai sepeda motor langsung berhenti lalu menepi. Sesaat kemudian ia mencoba memperbaiki rantai yang terlepas dari gir, dibantu oleh Joner.

Saat keduanya sedang berupaya memasang kembali rantai, ada sebuah mobil Xenia bernomor polisi DL 1164 QB yang melaju dari arah Desa Rae menuju Desa Awit.

Diduga kuat pengemudi mobil berinisial RM (28), warga Desa Ambia, Kecamatan Essang Selatan, dalam keadaan mabuk miras dan kehilangan kendali hingga menabrak dua pria tersebut beserta sepeda motor yang sedang mereka perbaiki.

Benturan cukup keras mengakibatkan kedua korban mengalami luka-luka dan terpaksa dilarikan ke Puskesmas Sambuara. Keduanya lalu dirujuk ke RSUD Mala Kabupaten Kepulauan Talaud.

Sementara itu Kapolsek Beo Ipda Johan Atang membenarkan adanya kejadian tersebut. “Pengemudi mobil saat itu dalam keadaan mabuk miras sehingga tidak konsentrasi, dan menabrak kedua korban yang sedang memperbaiki sepeda motor di tepi jalan,” ujarnya.

Akibat kejadian petang itu, sepeda motor milik korban juga mengalami kerusakan, dan kerugian material ditaksir mencapai Rp2 juta.

Kapolsek menambahkan, pihaknya sudah melakukan olah TKP, mengumpulkan keterangan para saksi, mengecek kondisi korban, dan juga mengamankan mobil beserta pengemudi.

“Kami mengimbau masyarakat agar menghindari segala jenis miras. Karena pengaruh miras bisa memicu timbulnya aksi kejahatan seperti penganiayaan, bahkan kecelakaan lalu lintas,” pungkas Kapolsek.

Bagikan :

KOMENTAR