Dipimpin Wakapolres, Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Mapolres Banyumas Berlangsung Khidmat

10 Nov 2015 - 16:11
IMG_0468
tribratanewsjateng – Wakapolres Banyumas Kompol Rio Tangkari S.H, S.Ik  memimpin Upacara Pengibaran Bendera dalam rangka peringatan hari pahlawan Selasa 10 November 2015 pukul 07.00 wib di halaman Polres Banyumas, Wakapolres Banyumas juga membacakan amanat dari Menteri Sosial RI di depan peserta upacara yaitu personil Polres Banyumas dan Polsek jajaran.
Dalam upacara ini bertindak sebagai tim pengibar bendera adalah 3 personil dari Sat Sabhara, dimana pengibaran berjalan lancar. Adapun yang bertugas sebagai perwira upacara adalah AKP. Sunarto (Kanit Sabhara Polsek Purwokerto Utara), komandan upacara Iptu Gunawan (Wakapolsek Purwokerto Barat), pembaca UUD 1945 Iptu Sudiyono (KBO Sat Binmas), pembaca pesan pesan Pahlawan Nasional oleh Ipda Suparno (Kanit Kamsa Sat Binmas) pembaca do’a Iptu Supriyanto (Pa Urlat Bag Sumda).
IMG_0432
Selain melaksanakan upacara Hari Pahlawan di Mako Polres Banyumas, juga dilaksanakan Upacara di Alun-alun Purwokerto dan dialnjutkan dengan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Tanjung Nirwana.
(Bangkit-Humas Polres Banyumas)
Bagikan :

KOMENTAR

Leave a Reply