Kasitipol Wonosobo perbaiki GPS 3 Mobil Backbone

20 Nov 2015 - 16:11

Fotor_144800993608884

Tribratanewsjateng – Polres Wonosobo melaksanakan pengecekan dan perbaikan alat pemancar GPS yang terpasang di mobil Police Backbone.

Perbaikan yang dilakukan oleh mekanik khusus ini diawasi langsung oleh Kasitipol Polres Wonosobo Aiptu Gunantara di Lapangan Tenis Polres Wonosobo.

Kegiatan tersebut bertujuan perawatan dan pemeliharaan kendaraan dinas untuk pelayanan masyarakat,

Kapolres Wonosobo AKBP Azis Andriansyah, S.H., S.I.K., M.Hum menyampaikan bahwa untuk memaksimalkan fungsi pelayanan kepada masyarakat, terutama wilayah terpencil, Polri menerjunkan sejumlah mobil pelayanan yang dirancang khusus untuk memberikan pelayanan secara langsung kepada masyarakat.

“Kendaraan ini juga dilengkapi dengan peralatan yang canggih. Salah satunya adalah dengan adanya pemancar GPS di setiap kendaraan. Alat ini yang memberikan laporan secara langsung tentang aktivitas pelayanan sehari – hari.” Terangnya.

“Jadi bisa diketahui kemana saja mobil ini melaksanakan patroli dan pelayanan setiap harinya.” Lanjut Kapolres.

Sementara itu Kasitipol menyampaikan bahwa perbaikan rutin memang dilaksanakan untuk mengetahui bahwa alat tersebut berfungsi dengan baik.

“Dari hasil pengecekan ditemukan adanya kerusakan pada 3 alat GPS yaitu pada mobil backbone Polsek Selomerto, Kalikajar dan Kaliwiro.” Terang Kasitipol.

Ditambahkan setelah dilakukan pengecekan lebih lanjut, ketiga alat ini hanya mengalami kerusakan karena penghubung dayanya rusak.

Hal ini ditengarai disebabkan oleh beratnya medan yang dilintasi sehingga kabel dayanya tercabut.

“Secara umum seluruh kendaraan backbone siap digunakan untuk melayani masyarakat.” Tutup Kasitipol.

(Nanang_Wonosobo)

Bagikan :

KOMENTAR

Leave a Reply