Sebar “JIMAT” Kapolsek Wangon Banyumas Donorkan Darahnya

12 Dec 2015 - 03:12

IMG_20151209_102420Tribratanewsjateng – Jum’at (11/12), Program JIMAT Polres Banyumas sudah mulai menghipnotis masyarakat luas. JIMAT (Dadi Siji Karo Masyarakat) atau Jadi Satu Dengan Masyarakat ini merupakan terobosan yang digencarkan Polres Banyumas untuk membaur dengan masyarakat.


Kapolres Banyumas Ajun Komisaris Besar Polisi Gidion Arif Setyawan, S.Ik,M.Si mengungkapkan bahwa JImAT ini akan dilaksanakan setiap harinya oleh personel Polri baik Polres maupun Polsek jajaran.
“Polsek sebagai ujung tombak Polri harus terjun langsung membaur dengan masyarakat, baik kegiatan sosial maupun penyuluhan hukum” ungkap Kapolres.


Hal tersebut pula yang dilakukan oleh Kapolsek Wangon Ajun Komisaris Polisi Supriyanto, SH melalui kegiatan donor darah.


Kapolsek Wangon bersama anggota selain melaksanakan patroli diwilayahnya, disamping itu juga melaksanakan kegiatan sosial donor darah di Desa Jurangbahas Wangon. Kegiatan selain menyebarkan JIMAT Polres Banyumas juga sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat melalui kegiatan sosial.

(Hindra-Polres Banyumas)

Bagikan :

KOMENTAR

Leave a Reply